Minggu, 20 Juli 2008

Pengalaman mencairkan cek adsense di Citibank Pondok Indah

Setelah mencapai 100 dollar lebih, akhirnya google mengirim cek adsense saya lewat pos. Adsense merupakan program periklanan yang ditawarkan Google untuk para pemilik website agar bisa mendapat dollar. Program ini benar-benar menjanjikan terbukti dengan cek yang dikirim ke rumah saya. Cek adsense biasanya dikirim lewat pos setelah pada bulan berikutnya nilai uang kita di adsense mencapai lebih dari 100 dollar.
Cek adsense dapat dicairkan di Citibank yang berada di Indonesia. Cek yang saya terima kemudian saya cairkan di Citibank tepatnya di Citibank cabang pondok Indah. Cara mencairkan cek adsense di Citibank adalah sbb:
  • Pertama siapkan yang diperlukan untuk dibawa sebagai syarat pencairan, seperti cek tentunya, fotocopy ktp kita, dan uang sebesar Rp.100.000,- Harus menyerahkan cek itu sendiri sesuai dengan nama cek yang tertera dan tidak bisa diwakilkan.
  • Ketika di Citibank tuju ke teller yang khusus "bukan pemilik rekening” kecuali kalau anda adalah nasabah bisa ke teller khusus nasabah. Karena saya tidak memiliki rekening di Citibank maka antri di teller nonnasabah.
  • Setelah cek diserahkan di teller, biasanya teller akan memberikan formulir sebagai syarat pencairan cek. Isi formulir tersebut dengan tepat. Pastikan nomor telepon yang diisi di formulir itu benar-benar tepat karena nantinya pihak bank akan menghubungi kamu lewat nomor telepon tersebut.
  • Setelah formulir diisi, serahkan kepada teller beserta persyaratan lainnya seperti fotocopy ktp dan uang administrasi sebesar Rp.100.000,-
  • Teller akan menyerahkan copy formulir yang tadi kita isi untuk digunakan ketika mengambil uang setelah pencairan cek.
  • Cek tidak bisa langsung cair karena pihak bank akan mengurusnya terlebih dahulu. Bisanya waktu yang dibutuhkan sekitar 30 hari. Setelah uang dipastikan cair, pihak Bank akan segera menelpon kamu untuk datang kembali ke Citibank.
  • Setelah ditelpon pihak Bank, kita kembali ke Citibank dengan menyerahkan copy formulir untuk pencairan cek. Biasanya teller akan menawarkan kepada kita apakah kita ingin menerima dalam bentuk rupiah atau dollar. Jika kita memilih dalam bentuk rupiah maka kita akan menerima sejumlah uang rupiah sesuai kurs yang berlaku.
Demikian cara pencairan cek adsense di Citibank. Sebenarnya selain di Citibank kita juga bisa mencairkan cek adsense tersebut di beberapa bank di Indonesia tapi saya kurang tahu bagaimana detil caranya karena saya hanya pernah mencairkan cek adsense di Citibank Pondok Indah.

11 komentar:

MaLdaNi mengatakan...

wah bagus banget nihh....

boleh donk kasih tau resep agar dapat sukses sperti ANDA.....

please contact to me

Anonim mengatakan...

Aku belum pantas kasih resep nih, masih pemula dan penghasilan masih di bawah 200 sih he he.. Kalau aku sih ada beberapa yang dijalani seperti sering-sering update, Cari keyword yang jarang dibahas, banyakin backlink, Usahakan visitor selalu datang dari search engine dll...

Anonim mengatakan...

Bagaimana perasaan anda pada saat mencairkan cek untuk yang pertama kali ? deg-degan ?

Anonim mengatakan...

Ya ada deg degan juga takut ceknya tidak cair. Untungnya cair juga...

Anonim mengatakan...

Selamat dah dapat cek dari google adsense ;), aku daftar aja blom, ntar deh pelan-pelan :). Salam kenal yach ;)

Anonim mengatakan...

berapa lama udah ikutan adsense bung?

Anonim mengatakan...

@Adib Mubarrok: Terimakasih Adib dan salam kenal juga.
@Argamandha: Saya ikut adsense sudah lebih dari setahun.. MAsih proses belajar.

Andri Faisal mengatakan...

selamat yah anda dapat check dari google. Btw blog apa yang anda gunakan untuk memperoleh bayaran dari google? kalau blog detik boleh gak pasang adbrite atau pay per review? thanks yah sebelumnya

Anonim mengatakan...

Pake blogspot juga bisa jadi lahan adsense. Kalau blogdetik saya belum tahu tuh tapi sebaiknya pakai blog dengan domain sendiri.. beli domain sekarang ini cuma 100 ribuan sudah bisa punya domain sendiri.

Anonim mengatakan...

aku baru terima cek dari clixsense.. sebesar $7.36. Hanya untuk dipajang doang...
Biaya diawal $10 or Rp. 100.000,- abis dah!

ini aku bagi info : dapatkan $1 setiap 1 review kita buat. Cuman minimal 120 kata dalam bahas inggris. Jangan takut kamu bisa ambil dari review lain dan diganti2 dikit. Ni linknya http://www.ciao.com/reg.php?FriendId=10020760

Anonim mengatakan...

wah sip nih, bisa donk kita makan - makan , salam kenal ya , oh ya buat temen - temen yang ingin sukses adsense nya bisa kunjungi di http://www.mediainformasiku.co.cc/Adsense-1.php disana temen - temen akan dapat info seperti :
* Adsense Tool
* Alternatif Adsense
* Blog Adsense
* Blogger Adsense
* Cara Mendaftar Google Adsense
* Cara Meningkatkan Pendapatan Adsense
* Cara Menampilkan Adsense di Blog Bahasa Indonesia
* Download Ebook Adsense Gratis
* Free Adsense
* High Paying Keyword
* Menampilkan Adsense di Tengah Postingan
* Meningkatkan CTR Adsense
* istilah - istilah adsense
* Tips Adsense
* Tutorial Adsense
* Mencairkan Cek Adsense
* Yahoo Adsense

 
Copyright © 2011. Ayo daftar program disini!!!. . All Rights Reserved
Home | Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Site map
Design by Herdiansyah . Published by Borneo Templates